Rapat Virtual Orang Tua Siswa kelas 7, 8, 9 MTs.N4 Jakarta Kamis, 29 Juli 2021 melalui Zoom Meeting berlangsung lancar.
Acara di buka oleh Suhati, S.Pd MM Selaku wakil bidang humas, dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala MTsN 4 Jakarta, Dra. Hj. Retno Dewi Utami terkait pelaksanaan PJJ dan kegiatan vaksinasi siswa
Acara dilanjutkan dengan sambutan dari pengawas Komite MTsN 4, Bpk. Syarief Hidayat, Terkait dukungan dan peran serta orang tua siswa dalam mengembangkan dan memajukan madrasah. “Kepedulian Orang Tua Siswa sangat membantu prestasi madrasah baik secara akademik maupun non akademik” ujarnya.
Dalam rapat teraebut tak lupa membahas ttg Tatatertib PJJ yang di sampaikan oleh Dra. Yayah Sofiah, M.Pd, selaku waka bidang kesiswaan.
Selanjutnya disampaikan juga informasi kurikulum oleh Hasim Ashari, S.Pd, dan tentang pembiayaan infaq sarana madrasah dan kegiatan siswa oleh Ni Made Dewi Aryani (PLT Ketua Komite) & RR Diah Ruliowati (Humas Komite)
Sebagai pembahasan terakhir pada rapat ini yaitu perihal pendukung pembelajaran dan atribut siswa disampaikan oleh ketua Koperasi MTsN 4 Jakarta yaitu Dra. Ida Farida, M.Pd .
Semoga kegiatan rapat ini bisa memberikan informasi yang bermanfaat dan juga sebagai mempererat tali silaturahim antara pihak madrasah dengan orang tua murid dan antar sesama orang tua murid meski secara virtual mengingat saat ini masih dalam masa pandemi #covid19
@kemenagjaksel
@dki_kemenag
@kemenag_ri
@pendiskemenag
Foto Lainnya Dari Berita Ini :