Alhamdulillah, Selamat kepada tim Robotik MTs Negeri 4 Jakarta telah berprestasi meraih dua “Gold Medal” kategori Creative Open dalam ajang AJR (Asian Junior Robotic) yang ke 7 di IIUM Malaysia tanggal 26 Februari 2023. Dari 18 tim peserta yang mengikuti ajang ini ▪︎ 3 Tim dari negara Malaysia ▪︎ 15 Tim dari negera Indonesia (3 Tim MA, 11 Tim MTs, dan 1 Tim MI) Dua tim dari MTsN 4 Jakarta masing-masing meraih 1 medali emas. Berikut nama tim utusan MTsN 4 yaitu : Tim 1 (1 Gold Medal) – Muhammad Rayhan kelas 8.5 – Favian Dzaky Putera Iskandar kelas 8.5 – Syauqy Faza Mukti Al-Haritsy kelas 7.5
Dengan Judul : Robot Pengangkut Sampah di Sungai Berbasis IoT (Internet of Things) Tim 2 (1 Gold Medal) – Muhammad Azra Erwinanda kelas 7.1 Dengan Judul : Rancang Bangun Tongkat Tunanetra berbasis IoT (Internet of Things) Sebagai pendamping ialah kak Teguh Andriyanto S.T Selamat kepada ananda semua semoga prestasi ini dapat menambah semangat dalam berlatih dan menjadi inspirasi untuk siswa yang lainnya.

@kemenag_ri

@dki_kemenag

@kementerianagamajaksel

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *